Panduan Cara Setting Printer Epson LX 300 di Windows 7 Untuk Bisnis

Salah satu printer yang sangat disarankan untuk mendukung bisnis yang sedang Anda lakukan adalah Epson LX 300. Seri printer ini merupakan seri printer dot terbaik yang dikeluarkan oleh Epson. Tidak hanya spesifikasinya saja yang bagus, tapi cara setting printer ini juga bagus. Hampir semua jenis Windows bisa menggunakan printer ini termasuk Windows 7. Nah, dalam pembahasan kali ini akan diberikan bagaimana cara setting printer Epson LX 300 di Windows 7 yang paling mudah.

Spesifikasi dan Harga Printer Epson LX 300

Sebelum membahas bagaimana cara setting printer Epson LX 300 di Windows 7, maka Anda perlu mengetahui spesifikasi yang ada pada printer ini. Printer keluaran Epson ini merupakan salah satu printer dot yang mempunyai kecepatan sangat tinggi, yaitu 300 copy per second. Selain itu, hasil cetakan printer ini juga sangat bagus sehingga tidak salah jika printer LX 300 ini sangat direkomendasikan untuk menunjang bisnis Anda. Tidak hanya itu, dalam printer LX 300 ini juga sudah dibekali dengan 5 pilihan jenis cetak.

Harga dari printer Epson LX 300 ini juga tidak terlalu mahal sehingga sesuai dengan Anda yang mempunyai modal usaha yang sedikit. Dengan spesifikasinya yang cukup mumpuni, printer ini dapat diandalkan untuk mencetak bentuk dot dalam jumlah yang banyak sekalipun. Tidak hanya itu, kabel yang digunakan untuk menyambungkan printer ke laptop ataupun komputer sudah menggunakan kabel USB.

Cara Instal Printer Epson LX 300

Nah, bagi Anda yang sudah mempunyai printer Epson LX 300 ini dan akan menginstalnya, maka berikut ini panduan cara setting printer Epson LX 300 di Windows 7 yang paling mudah:
  1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mendownload driver printer Epson LX 300 for Windows 7. Anda bisa mendownloadnya dari situs resmi Epson atau jika Anda membeli printer yang baru, maka bisa langsung menginstalnya melalui CD driver yang diberikan langsung pada saat membeli printer.
  2. Selanjutnya sambungkan kabel USB printer dengan komputer atau laptop yang akan digunakan untuk mencetak dokumen.
  3. Setelah itu pilih menu start lalu pilih menu Device and Printers.
  4. Selanjutnya setelah masuk ke menu Device and Printers maka pilih menu Add a Printer dan pilih menu Add a Local Printer.
  5. Kemudian Anda pilih port printer yang Anda gunakan lalu pilih menu next.
  6. Langkah selanjutnya Anda pilih driver printer dengan nama Epson LX Series 1 lalu pilih next.
  7. Setelah itu, Anda akan diminta untuk memasukkan nama printer dan klik menu next lalu tunggu sampai instalasi selesai.
  8. Langkah yang terakhir adalah pilih menu finis dan silahkan coba untuk cetak dokumen.
Cara diatas bisa diterapkan untuk setting printer LX 300 ini pada Windows 8. Cara instal printer Epson LX 300 Windows 8 ini sama persis dengan cara setting printer Epson LX 300 di Windows 7. Hanya saja, untuk membuka Device and Printers bisa langsung melalui menu start yang ada.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel