Langkah Mudah Cara Mengatur Gaji 1 5 Juta Agar Bisa Menabung
Selasa, 22 Mei 2018
Anda seorang pekerja dan hanya mendapatkan gaji 1,5 juta saja setiap bulannya? Nah, salah satu kekhawatiran para pekerja dengan gaji antara 1 sampai dengan 2 juta adalah tidak cukup untuk menabung, apalagi sekarang ini harga kebutuhan pokok semakin meningkat. Tahukah Anda sebenarnya ada cara mengatur gaji 1 5 juta yang jitu agar Anda bisa tetap menabung dengan gaji yang tidak besar ini. Dalam pembahasan kali ini akan diberikan beberapa langkah mudah agar Anda bisa tetap menabung dengan gaji yang kecil.
Cara mengatur gaji 1 5 juta agar bisa menabung ini bisa dilakukan dengan beberapa langkah mudah, diantaranya adalah:
Sisihkan terlebih dahulu untuk menabung
Cara menghemat gaji 1 juta yang pertama yaitu dengan menyisihkan terlebih dahulu uang yang akan ditabung. Anda bisa menentukan sendiri berapa persen uang dari gaji Anda yang akan ditabungkan. Jika Anda masih singlet atau belum berkeluarga, maka sebaiknya anggarkan untuk menabung lebih banyak. Misalnya saja Anda bisa menganggarkan 20 sampai 30 persen dari gaji Anda untuk ditabung.
Buat daftar belanja dan kebutuhan bulanan
Setelah ada anggaran untuk menabung, maka saatnya Anda membuat daftar belanja kebutuhan bulanan Anda. Daftar belanja kebutuhan bulanan ini sebaiknya disesuaikan dengan sisa uang yang masih ada. Hindari membeli barang dengan harga yang mahal, jika perlu pilih barang yang paling murah agar gaji Anda tidak habis hanya untuk belanja saja.
Ikut asuransi jiwa atau kesehatan yang murah
Agar Anda tetap bisa menabung walaupun dengan gaji yang sedikit, maka Anda perlu ikut asuransi jiwa atau kesehatan yang murah. Cara menabung dengan gaji 1 juta melalui asuransi ini sangat efektif dan efisien. Anda bisa memilih premi 100 sampai 200 ribu setiap bulannya untuk asuransi Anda. Melalui asuransi Anda tidak hanya mendapatkan jaminan kesehatan saja tapi juga menabung untuk masa depan Anda.
Ikut arisan dengan teman
Kebanyakan orang menganggap arisan adalah hal yang tidak penting. Namun bagi Anda yang hanya mempunyai gaji 1,5 juta maka arisan bisa dijadikan sebagai ajang untuk menabung. Dengan arisan Anda secara tidak langsung menabung setiap bulannya.
Beli emas sebagai tabungan
Emas adalah logam mulia yang harganya tidak akan pernah turun. Dengan gaji Anda yang kecil, Anda bisa menyisihkan sedikit uang gajian Anda untuk membeli emas. Tabungan emas tidak hanya bisa menyisihkan uang saja tapi juga bisa dijadikan sebagai investasi Anda di masa depan.
Cara mengatur gaji 1 5 juta memang tidaklah mudah, namun dengan cara diatas Anda tetap bisa menabung walaupun gaji Anda tergolong kecil. Gaji kecil bukan tidak bisa dijadikan patokan untuk Anda tidak bisa menabung. Dengan manajemen keuangan pribadi yang tepat maka gaji Anda yang kecil tetap bisa ditabungkan sebagai bekal Anda di masa depan.