Langkah Mudah Cara Mengatur Ulang Kata Sandi BBM

Terkadang karena banyaknya akun yang kita miliki membuat kita jadi gampang lupa kata sandi atau password, termasuk kata sandi BBM. Jika Anda sampai lupa kata sandi BBM Anda, tentunya Anda harus mengatur ulang kata sandi tersebut. Jika tidak, maka Anda tidak bisa masuk atau menjalankan aplikasi BBM Anda bukan? Nah, cara mengatur ulang kata sandi BBM tidak sulit. Anda hanya perlu mengikuti langkah-langkah dibawah ini untuk penyetelan ulang kata sandi yang terlupa. 

cara membuat kata sandi bbm,lupa kata sandi bbm dan pertanyaan,menyetel ulang kata sandi tanpa memerlukan jawaban atas pertanyaan pemulihan kata sandi,setel ulang kata sandi gmail,
Baca juga : Karburator Jupiter Z

Cara menyetel ulang kata sandi BBM ada dua cara. Cara pertama adalah pengaturan ulang komputer dengan menggunakan alamat email yang Anda gunakan untuk mendaftar akun BB ID Anda sebelumnya. Cara berikutnya adalah melakukan penyetelan ulang melalui perangkat Blackberry Anda. Kedua cara tersebut sama-sama mudah. Jika Anda memilih penyetelan ulang kata sandi melalui komputer atau laptop, maka pastikan Anda memiliki cukup kuota data internet. Karena Anda harus mengakses alamat www.blackberry.com/blackberryid untuk mengganti kata sandi. 

Cara mengatur ulang kata sandi BBM melalui website diatas adalah Anda cukup mengklik atur ulang kata sandi kemudian mengisi kolom yang disediakan pada halaman penyetelan ulang tersebut. Langkah selanjutnya adalah tunggu email verifikasi yang akan dikirim ke alamat email Anda. Jika Anda telah mendapat email dari Blackberry, maka silakan buka dan klik pada tulisan "Change your BlackBerry® ID password". Anda akan langsung terhubung ke halaman reset password. 

Cara reset password BBM selanjutnya adalah memasukan ulang kata sandi yang baru pada kolom yang disediakan sebanyak dua kali. Tunggu hingga terdapat konfirmasi bahwa kata sandi Anda telah berhasil diubah. Kemudian cobalah login menggunakan kata sandi Anda yang baru di aplikasi BBM Anda. Selanjutnya jika Anda akan melakukan reset password melalui perangkat Blackberry Anda, maka Anda tinggal memasukan Blackberry ID Anda kemudian klik Lupa Kata Sandi. Setelah itu ikuti langkah selanjutnya.

Apabila Anda mereset kata sandi BBM melalui komputer atau laptop, maka Blackberry hanya akan mengirimkan verifikasi reset password ke email Anda dan tidak ke perangkat Anda. Sementara jika Anda melakukan reset kata sandi melalui perangkat Blackberry Anda, maka email verifikasi akan dikirim melalui perangkat Anda. Setelah itu, ikuti langkah-langkah pengaturan ulang kata sandi seperti telah dijelaskan diatas.

Cara mengatur ulang kata sandi BBM tidak sulit bukan? Kini Anda sudah bisa mengakses akun Blackberry Messenger Anda kembali. Agar tidak mudah lupa, buatlah kata sandi yang mudah namun dengan kombinasi huruf dan angka yang sulit untuk diketahui orang. Demikian juga dalam membuat kata sandi untuk akun-akun lainnya. Bila perlu buat catatan terpisah mengenai kata sandi Anda. Namun hati-hati agar kata sandi tersebut tidak diketahui orang dan disalahgunakan.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel